Jumat, 16 April 2010

warung_sehat

WARUNG SEHAT CARA TEPAT TEMPAT JAJANAN SISWA

Bermunculannya para pedagang jajanan anak-anak yang menggunakan bahan kimia berbahaya sangat meresahkan orang tua siswa. Tetapi kita tak bisa berbuat banyak dengan keadaan seperti ini. Kita tidak bisa menahan atau melarang para penjual jajanan anak supaya tidak berjualan di sekolah kita. Hal ini menjadi maklum karena akan beresiko jika kita mengusir para pedagang jajan anak-anak.

Keadaan seperti ini harus dicarikan solusi nya , karena keadaan seperti ini akan merugikan dan membahayakan kesehatan anak-anak. Para guru dan kepala sekolah beserta orang tua siswa sudah saatnya memikirkan hal ini. Pengelola sekolah bisa meminta bantuan orang tua untuk mendirikan warung sehat tempat jajanan siswa, selain menyelamatkan siswa dari bahaya keracunan makanan, sudah barang tentu warung sehat ini memberi keuntungan yang bisa dijadikan sumber keuangan sekolah.

Dengan warung sehat para guru bisa menyeleksi jajanan siswa. Penyeleksian ini dimaksudkan untuk menghidari dari makanan yang tidak layak konsumsi misalnya masa kadaluarsa, makanan yang rusak, dan lain sebagainya.

Bagaimana menyiasati para peadagang liar di sekolah kita tanpa beresiko?

Kita bisa membendung para pedagang jajanan yang tidak bertanggungjawab, dalam arti pedagang jajanan yang menggunakan bahan kimia dan bahan sintetik lainnya yaitu dengan cara memagar dan membenteng sekeliling sekolah. Pemagaran sekolah sangat dianjurkan demi keamanan siswa dari gangguan lingkungan luar sekolah. Orang-orang sekitar sekolah tidak akan bebas memasuki area sekolah. Jika pun terjadi seseorang melintasi pagar dengan paksa, itu berarti suatu pelanggaran. Ini adalah salah satu keuntungan dari pagar pembatas.

Warung sehat ini bisa melibatkan para siswa dalam pengelolaannya. Pengelolaan warung sehat dengan melibatkan siswa secara tidak langsung memberi pendidikan pada meraka dalam hal :

1. Memperkenalkan makanan yang sehat pada siswa

2. Membiasakan siswa untuk makan makanan bergizi

3. Membiasakan diri siswa untuk hidup sehat

4. Menumbuhkan dan mananamkan jiwa kiwirausahaan sejak dini

5. Membedakan makanan yang layak konsumsi dan tidak

Keuntungan lain yang diperoleh bagi guru dari warung sehat adalah guru yang memiliki keterampilan dalam bidang kuliner bisa menyalurkan keterampilannya di warung sehat. Seperti membuat jajan untuk persionil sekolah. Karena selama ini personil sekolah seering tidak sempat sarapan pagi dan bahkan di siang hari mereka kelabakan mencari makan siang. Dengan adanya warung sehat sedikitnya bisa meringankan kesulitan mereka.

Membudayakan warung sehat di sekolah memberi mamfaat yang besar pada siswa , guru dan orang tua. Siswa akan belajar berwirausaha, sehingga di dalam dirinya akan tertanam perilaku kewirausahaan. Guru akan memperoleh laba yang bisa digunakan untuk kesejahtraannya , jika warung sehat dikelola dengan baik akan memberikan laba yang lumayan. Orang tua pun sangat diuntungkan dengan adanya warung sehat, mereka tidak was-was lagi anaknya jajan sembarangan. Selamat mendirikan Warung sehat dengan diawali membuat BISNIS PLAN WARUNG SEHAT terlebih dahulu. ****

0 komentar:

Posting Komentar